14 MEI 2024
PANTAI GADING
Saksi-Saksi Yehuwa Membagikan Kebenaran Alkitab Selama Turnamen Sepak Bola Internasional di Pantai Gading
Antara 13 Januari sampai 11 Februari 2024, atlet-atlet dari berbagai penjuru Afrika mengikuti turnamen Piala Afrika (Africa Cup of Nations) yang ke-34. Turnamen sepak bola ini diadakan di Pantai Gading dan dihadiri oleh ribuan orang dari 24 negara. Selama turnamen ini berlangsung, Saksi-Saksi Yehuwa mengadakan kegiatan pengabaran khusus untuk membagikan kabar baik Alkitab kepada orang-orang yang hadir. Lebih dari 120 rak beroda dipasang di lima kota besar yang menjadi lokasi pertandingannya.
Di Abidjan, seorang pria muda mendekati rak beroda kita. Dia tertarik dengan brosur Bila Seseorang yang Anda Kasihi Meninggal. Pria itu bercerita bahwa sahabatnya baru saja meninggal. Setelah saudara kita membacakan ayat di Yohanes 5:28, 29, pria itu sangat tersentuh. Kemudian, dia mengundang para Saksi untuk datang ke rumahnya agar bisa melanjutkan percakapan mereka.
Seorang komisaris polisi di Anyama mendekati salah satu rak beroda kita. Dia memberi tahu para Saksi bahwa dia sangat senang membaca bacaan kita, terutama yang topiknya tentang penciptaan dan asal mula kehidupan. Meski dia bilang jadwalnya sangat padat, dia memberikan nomor teleponnya dan meminta agar Saksi Yehuwa menghubungi dia.
Seorang pria paruh baya mendekati rak beroda di Abidjan. Dia berkata kepada para Saksi bahwa dia pernah belajar Alkitab dengan Saksi Yehuwa sewaktu dia masih muda, tapi kemudian dia putus kontak dengan sidang. Selama bertahun-tahun, dia memperhatikan bahwa ada perbedaan besar antara Saksi Yehuwa dengan agama-agama lain. Dia khususnya sangat terkesan dengan perdamaian dan persatuan umat Yehuwa sewaktu ada pergolakan politik. Kemudian pria ini meminta pelajaran Alkitab, dan sekarang dia sudah rutin belajar Alkitab dengan Saksi-Saksi Yehuwa.
Kita pasti sangat senang karena saudara-saudari di Pantai Gading mendapat kesempatan yang luar biasa untuk membantu orang-orang dari berbagai bangsa mendengar ”tentang perbuatan Allah yang luar biasa”.—Kisah 2:11.