Pertanyaan Pembaca
Pertanyaan Pembaca
Kolose 1:16 mengatakan tentang Putra Allah bahwa ”segala perkara lain telah diciptakan melalui dia dan untuk dia”. Dalam arti apa segala perkara diciptakan ”untuk” Putra Allah, Yesus?
Yehuwa menggunakan Putra satu-satu-Nya yang diperanakkan sebagai pekerja ahli dalam menciptakan semua perkara lain, yakni semua perkara selain Yesus sendiri. (Amsal 8:27-30; Yohanes 1:3) Sepantasnyalah, sang Putra memperoleh kesenangan dari karya-karya ini, dan dalam arti inilah segala perkara itu ”untuk” dia.
Kita tahu bahwa orang tua mengharapkan untuk, dan sering kali memang, memperoleh banyak kesenangan dari apa yang mereka lahirkan—putra dan putri mereka. Oleh karena itu, amsal Alkitab berbicara tentang ”putra yang padanya [sang ayah] mendapatkan kesenangan”. (Amsal 3:12; 29:17) Demikian pula, Allah Yehuwa memperoleh kesenangan dari Israel sewaktu umat-Nya setia. (Mazmur 44:3; 119:108; 147:11) Ia juga memperoleh sukacita dari kesetiaan hamba-hamba-Nya yang loyal hingga zaman kita.—Amsal 12:22; Ibrani 10:38.
Jadi, sudah sepantasnya kalau Allah membuat rekan sekerja-Nya, Yesus, memperoleh kesenangan dari pencapaiannya. Sesungguhnya, Amsal 8:31 mengatakan bahwa sang Putra ’bergembira akan tanah yang produktif dari buminya, dan hal-hal yang sangat ia sukai ada pada putra-putra manusia’. Dalam pengertian inilah Kolose 1:16 mengatakan, ”Segala perkara lain telah diciptakan melalui dia dan untuk dia.”