TOPIK UTAMA | APAKAH ADA GUNANYA BERDOA?
Mengapa Allah Ingin Kita Berdoa?
Allah mengundang kita menjadi sahabat-Nya.
Dua sahabat yang sering berkomunikasi akan menjadi akrab. Allah juga mengundang kita berbicara kepada-Nya agar akrab dengan Dia. Allah berkata, ”Kamu akan berseru kepadaku, dan datang serta berdoa kepadaku, dan aku akan mendengarkan kamu.” (Yeremia 29:12) Saat berbicara kepada Allah, Anda akan ’mendekat kepada-Nya dan Ia akan mendekat kepadamu’. (Yakobus 4:8) Alkitab meyakinkan kita, ”Yehuwa dekat kepada semua orang yang berseru kepadanya.” (Mazmur 145:18) Semakin sering berdoa, hubungan kita dengan Allah akan semakin akrab.
”Yehuwa dekat kepada semua orang yang berseru kepadanya.”—Mazmur 145:18
Allah ingin membantu Anda.
Yesus berkata, ”Siapakah orangnya di antara kamu yang putranya meminta roti—ia tidak akan memberinya batu, bukan? Atau, mungkin dia meminta ikan—ia tidak akan memberinya ular, bukan? Karena itu, jika kamu . . . tahu bagaimana memberikan pemberian yang baik kepada anak-anakmu, betapa terlebih lagi Bapakmu yang di surga akan memberikan hal-hal yang baik kepada mereka yang meminta kepadanya!” (Matius 7:9-11) Allah mengundang Anda berdoa karena ’Ia memperhatikan Anda’ dan ingin membantu Anda. (1 Petrus 5:7) Ia bahkan ingin Anda berdoa tentang masalah Anda. Alkitab mengatakan, ”Jangan khawatir akan apa pun, tetapi dalam segala sesuatu nyatakanlah permintaanmu kepada Allah melalui doa dan permohonan yang disertai ucapan syukur.”—Filipi 4:6.
Manusia membutuhkan hal rohani.
Para ahli sosiologi mengamati bahwa ratusan juta orang, termasuk yang ateis dan agnostik, merasa perlu berdoa. * Ini bukti bahwa manusia diciptakan dengan memiliki kebutuhan akan hal rohani. Yesus berkata, ”Berbahagialah mereka yang sadar akan kebutuhan rohani mereka.” (Matius 5:3) Satu cara kita memenuhinya adalah dengan berbicara secara teratur kepada Allah.
Apa manfaatnya jika kita menerima undangan Allah untuk berdoa kepada-Nya?
^ par. 8 Survei dari Pew Research Center tahun 2012 menunjukkan bahwa 11 persen dari orang ateis/agnostik di Amerika Serikat berdoa setidaknya sekali sebulan.